SILUMANEWS.COM – BEKASI – SLB Al Gaffar Guchany tampil dalam perhelatan acara silaturahmi dan gebyar Bazar UMKM SeBekasi Raya. Pada acara yang berlangsung dari tanggal 23-25 Juni 2022, di Bekasi Junction, SLB Al Gaffar Guchany menampilkan performance live music dan hasil karya/keterampilan peserta didiknya.
“Jadi pendidikan buat ABK kan bertujuan memandirikan mereka. Kami SLB melalui program kami berupa keterampilan profesional ada tata boga, cuci steam dan berkebun hasilnya ini ada goreng kacang asin, kalau berkebun itu merawat tumbuhan dan melatih cuci steam motor dan mobil,” ujar Fermita Guchany, Owner SLB Al Gaffar Guchany saat ditemui di sela sela acara, Jumat (24/6/2022).
Mita mengaku penampilan anak-anak SLB mendapat respons luar biasa.
Saat di panggung, tamu undangan dan para tokoh ikut menyanyi bersama. Ada dari dewan pembina PPDI, Camat Bekasi Timur, KND (Komisi Nasional Disabilitas), Staf ahli Menteri Perekonomian, Kadis Koperasi dan UMKM, Ketua Kadin juga dari Manajemen Bekasi Junction.
Sekolah Luar Biasa yang sudah berdiri kurang lebih 18 tahun lalu ini memang menitikberatkan pada pembelajaran di keterampilan seperti tata boga, berkebun dan steam sebagai bekal kemandirian.
Terkait kendala, Mita mengaku yang diperlukan hanya kesabaran dari para gurunya dan dukungan aktif orang tua dalam pembelajaran.
“Kesulitan pasti ada. Harus berulang ulang dan sabar. Tapi hasilnya ada kan? Karena guru-gurunya luar biasa,” Katanya. (Denis)
INFORMASI
Yayasan Al Gaffa Guchany
Pondokgede KOTA BEKASI
Menerima Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB)
Tahun Pelajaran 2022-2023
Hubungi:
Sekolah (021) 84906711
Bunda Laili 0895-2628-1900
Bunda Neng 0896-8479-5626