SILUMANEWS.COM, Banten – Dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional (HSN), Dapoer Jupiter bersama Teladanku menyalurkan bantuan 1 unit genset untuk membantu penerangan di pondok pesantren Hidayatul Furqon, desa Ciladaeun, kecamatan lebakgedong, kabupaten Lebak, provinsi Banten Senin (1/11/2021).
Founder Dapoer Jupiter, Tina Wiryawati mengatakan meskipun sudah berlalu namun HSN semangatnya bagi Dapoer Jupiter akan selalu ada di sepanjang tahun.
“Dapoer Jupiter merasa sangat prihatin dengan kondisi salah satu pesantren di daerah Lebak, Banten. Dimana pondok pesantren Hidayatul Furqon masih mengalami mati lampu, apalagi disaat musim penghujan sekarang ini tentu saja sangat menyulitkan para ustadz dan santri untuk belajar dan beraktifitas,” ujarnya.
Setelah mendapatkan informasi tersebut kami dari tim Dapoer Jupiter bergerak untuk mengetuk pintu hati para donatur atau dermawan agar menyisihkan rezekinya guna membantu para santri di pesantren Hidayatul Furqon Lebak, Banten.
“Insyaa Allah semua kegiatan dalam menebar kebaikan dan manfaat Dapoer Jupiter berkolaborasi bersama Teladanku untuk sesama umat di berikan Ridho Allah SWT, aamiin yaa rabbal alaamiin,” pungkasnya.
Perlu diketahui, pondok pesantren Hidayatul Furqon dibawah pimpinan ustadz Asep memiliki 60 orang santri dan santriwati. Mereka bermukim di pondok dengan fasilitas dan logistik seadanya. Ponpes ini juga sempat tertimbun longsoran tanah dari gunung pada saat bencana banjir bandang pada awal tahun 2019 lalu yang menghancurkan jembatan penghubung antar provinsi akibat terjangan luapan sungai Cibeurang. (denis)